Selamat Datang di Blog Saya TulisanNazya

Minggu, 19 November 2023

4 Teknik Dasar Bola Voli yang Wajib kamu Kuasai !

Bola voli adalah salah satu olahraga yang paling populer di dunia. Olahraga ini dimainkan oleh dua tim yang masing-masing terdiri dari enam pemain. 

Tujuan dari permainan ini adalah untuk mencetak poin dengan cara memukul bola ke lapangan lawan di atas net.


Untuk bisa memainkan bola voli dengan baik, perlu untuk mengetahui teknik-teknik dasar permainan bola voli. 

Dengan mengetahui dan mempraktekkan teknik tersebut, harapannya kalian bisa lebih baik dalam bermain voli, dan tentu saja memenangkan pertandingan.

Untuk memenangkan pertandingan bola voli, pemain harus menguasai berbagai teknik dasar. Berikut ini adalah 4 teknik dasar bola voli yang wajib dikuasai:

  1. Servis
  2. Passing
  3. Smash
  4. Block

1. Servis

Servis adalah teknik dasar bola voli yang digunakan untuk memulai pertandingan. Servis dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu servis atas dan servis bawah.

Servis atas dilakukan dengan cara melambungkan bola ke atas dan memukulnya dengan tangan yang mengayun dari bawah ke atas.

Servis bawah dilakukan dengan cara melemparkan bola ke atas dan memukulnya dengan tangan yang mengayun dari depan ke belakang.



2. Passing

Passing adalah teknik dasar bola voli yang digunakan untuk mengoper bola kepada teman satu tim. Passing dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu passing atas dan passing bawah.

Passing atas dilakukan dengan cara melambungkan bola ke atas dan memukulnya dengan kedua telapak tangan yang terbuka.

Passing bawah dilakukan dengan cara memukul bola dengan kedua telapak tangan yang terbuka yang saling berdekatan.


3. Smash/Spike

Teknik penyerangan dalam permainan bola voli disebut smash. Smash atau spike adalah teknik serangan atau pukulan bola di udara sambil meloncat.

Pukulan dilakukan dengan keras dan menukik yang diarahkan ke area lawan. Bola bergerak melewati atas jaring dan mengakibatkan pihak lawan sulit mengembalikannya.

Smes yang efektif ialah smes dengan cara memukul bola dari atas jaring. Menyerang atau smes dalam permainan bola voli merupakan pukulan ketiga dari sebuah tim.

Dalam teknik smes/spike ini, seorang spiker (penyerang) harus memperhatikan empat langkah dasar dalam melakukan spike, yaitu langkah awalan (approach), lompatan, memukul bola, dan posisi mendarat. Pemukulan bola pada saat melakukan spike dilakukan di udara.


4. Blocking

Teknik dasar bola voli satu ini juga harus kamu kuasai. Tujuannya untuk mencegah agar bola tidak masuk ke area tim kamu dan tim lawan mendapatkan poin. Hal terpenting yang perlu kamu perhatikan dalam melakukan pertahanan pada permainan bola voli adalah posisi tubuh, ketepatan waktu, dan ketahanan tubuh. Mudahnya, kamu bisa memanfaatkan tubuh untuk membantu menahan serangan dari tim lawan.

Selain keempat teknik dasar di atas, ada juga teknik-teknik dasar bola voli lainnya, seperti teknik setting, teknik mengumpan, dan teknik volley. Teknik-teknik dasar tersebut juga penting untuk dikuasai agar dapat bermain bola voli dengan baik.


beberapa sumberhttps://www.bola.net/voli/4-teknik-dasar-bola-voli-yang-wajib-dikuasai-ayo-menangkan-permainan-841773-841773-kln.html

8 Teknik Dasar Bola Basket yang Wajib kamu ketahui

Untuk bisa bermain basket dengan baik dan benar, kamu perlu mempelajari teknik-teknik dasar bola basket. 

Memangnya, teknik dasar permainan bola basket ada berapa???

Ternyata, teknik dasar bola basket setidaknya ada 8! Berikut ini 8teknik dasar bola basket yang bisa kamu pelajari:

 

  1. Passing

  2. Catching

  3. Dribbling

  4. Pivot

  5. Shooting

  6. Lay Up

  7. Rebound

  8. Screen


Supaya lebih mengerti tentang masing-masing teknik dasar permainan bola basket tersebut, cek pembahasan lengkapnya berikut ini, yuk!
  1. Passing

    Teknik dasar pertama yaitu passingPassing merupakan gerakan melempar bola basket untuk diberikan ke teman tim. Passing sendiri terdiri dari 5 (lima) cara, yaitu:

     

    1. Chest Pass
      Chest Pass adalah cara melempar bola basket dari posisi dada.
       

    2. Overhead Pass
      Cara ini yaitu melempar bola basket dari atas kepala.
       

    3. Bounce Pass
      Cara selanjutnya ini yaitu dengan memantulkan bola ke lantai.
       

    4. Baseball Pass
      Kemudian, ada baseball pass yaitu passing dengan cara melempar bola dari atas atau belakang kepala.
       

    5. Behind Back Pass
      Cara kelima yaitu melemparkan bola basket dari arah belakang tubuh dengan memantulkannya ke lantai.

     

  2. Catching

    Kedua, kamu harus mempelajari teknik bernama catchingCatching merupakan teknik menangkap bola dengan telapak tangan terbuka lebar dan jari-jari tangan terentang. 

     

    Ketika bola sampai ke tanganmu, genggam bola dengan cara merentangkan jari ke sisi bola sambil ditarik mendekat ke arah badan.

 

  1. Dribbling

    Teknik selanjutnya dalam permainan bola basket yaitu dribbling atau menggiring bola basket yang merupakan gerakan ikonik dalam permainan bola basket.

     

    Ketika melakukan teknik dribbling ini, kepala harus tegak lurus ke depan, tapi tubuh tidak boleh terlalu tegak. Tubuh harus setengah membungkuk supaya lebih mudah menggiring bola.

     

  2. Pivot

    Apa itu teknik pivot? Teknik ini berarti gerakan untuk menyelamatkan bola dari jangkauan lawan dengan memutar pakai satu kaki dan kaki lainnya jadi poros.

     

    Teknik dari gerakan pivot ini biasanya diikuti dengan 3 (tiga) gerakan lainnya, termasuk dribblingpassing, dan shooting.

     

  3. Shooting

    Untuk mencetak angka di permainan bola basket, kamu perlu melakukan gerakan shooting ini yang bisa dilakukan dengan kedua tanganmu ataupun hanya dengan satu tangan. 

     

    Poin yang kamu dapatkan bisa berkisar antara 1 hingga 3 poin tergantung jarak ke ring basket.

     

  4. Lay Up

    Apa arti dari Lay Up Shoot? Lay Up shoot berarti gerakan untuk memasukkan bola dalam ring basket lawan dengan melangkah dua kali lalu memasukkan bola.

     

    Gerakan ini bisa dilakukan di sisi kanan atau kiri keranjang basket dan merupakan gerakan shooting jarak dekat.

     

  5. Rebound

    Rebound adalah gerakan mengambil bola basket yang gagal masuk ke dalam ring basket dengan menangkap hasil pantulan bola basket yang gagal masuk tersebut.

     

  6. Screen

    Teknik screen merupakan teknik dasar basket untuk membebaskan teman satu tim dari penjagaan tim lawan pada sebuah permainan bola basket.

     

    Untuk caranya, kamu bisa melakukannya dengan cara menutup arah gerakan pemain tim lawan yang melakukan penjagaan terhadap teman satu tim. 

     

    Gerakan berikutnya yaitu kamu harus buka ruang gerak untuk pemain satu tim dengan cara memberi jalan melewati arah belakang pemain yang melakukan screen.


Nah, sekarang kamu sudah tahu kan kedelapan teknik dasar bola basket yang bisa kamu pelajari? Jika kamu mempelajari delapan teknik ini, kamu sudah bisa bermain basket dengan benar, deh! ;D


Resep Strawberry Blueberry Smoothie ;)

Olahan Strawberry memang tidak salah untuk menyegarkan siangmu yang gerah. Rekomendasi resep dari saya berikut ini bisa dicoba. 

Strawberry Blueberry smoothie sangat cocok untuk minuman segar dan menyehatkan.



Bagaimana cara membuat smoothie ? Simak penjelasannya di bawah ini ;)

Bahan:

  • 1 cup Bluberi (segar atau beku)
  • 6 buah Stroberi (segar atau beku), hilangkan batang dan iris tipis
  • 1 buah Pisang, iris tipis
  • 250 ml Greenfields Yogurt Drink Original
  • 4 buah es batu

Cara membuat Strawberry Blueberry Smoothie

  1. Campurkan semua bahan yang sudah diiris tipis kedalam blender.
  2. Tambahkan Greenfields Yogurt Drink Original dan es batu.
  3. Blender dengan kecepatan tinggi.
  4. Tuang kedalam gelas, 
  5. hiasi dengan potongan strawberry dan sajikan.

gampang bukan ?? :) Selamat mencoba <3!


sumber : https://www.fimela.com/food/read/4673430/resep-strawberry-blueberry-smoothie-yang-segar?page=2

Kamis, 16 November 2023

Resep Smoothies Mango Yogurt viral

Ingin membuat minuman segar dan menyehatkan???

kamu bisa mencoba membuat smoothies mangga yang enak dan menyegarkan. Dengan bahan yang sederhana, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah. 



 Berikut resep yang dapat dicoba.

Bahan:

  • 1 buah mangga
  • 2 sdm susu kental manis
  • 65 ml yogurt
  • Keju parut secukupnya
  • Es batu secukupnya jika ingin terasa dingin.

Cara Membuat:

  1. Kupas buah mangga, kemudian pisahkan daging buah dan isinya. Masukkan potongan daging buah mangga ke dalam blender bersama dengan bahan lainnya kecuali keju.
  2. Blender semua bahan sampai halus dan lembut.
  3. Tuangkan smoothies ke dalam gelas, lalu beri taburan keju parut sesuai selera.
  4.  Smoothies mangga siap disajikan.

simple bukan ?? selamat mencobaa !! :)

sumber : https://www.fimela.com/food/read/5375546/resep-smoothies-mangga

Resep Bandrek Wedang Jahe khas Sunda

Musim hujan memang paling enak jika bisa minum minuman hangat dan bikin tenggorokan lega. Salah satu minuman tradisional khas Sunda yang mungkin menarik untuk dicoba adalah bandrek. 

Perpaduan wedang jahe, susu dan gula merah ini cocok sekali diminum sore hari ketika hari sedang hujan. 




Bahan dan cara membuatnya juga mudah. Ini dia resep yang bisa dicoba. 

Bahan:

  • 300 ml air
  • 100 ml susu cair putih
  • 2 cm jahe
  • 2 sdm gula merah
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdm kental manis
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 lembar daun pandan
  • 1 sdt kayu manis bubuk
  • 1/4 sdt garam

Cara membuat:

  1. Kupas dan parut jahe, jika tak telalu suka pedas, cukup dimemarkan saja. Bakar sebentar.
  2. Masak air dengan jahe, gula merah, gula pasir, serai, daun pandan yang sudah disimpulkan dan bubuk kayu manis. Tunggu hingga mendidih.
  3. Tes rasa, masukkan garam dan kental mani, aduk rata.
  4. Saring ke dalam gelas. Tuang susu cair ke dalamnya, aduk rata.

Bandrek siap diminum selagi hangat.

sumber : https://www.fimela.com/food/read/4882209/resep-bandrek-wedang-jahe-susu-khas-sunda?page=2

Resep Bajigur Gula Aren

Ingin minuman yang bisa membuat tubuh hangat? Coba nikmati bajigur gula aren. Kita pun bisa membuatnya sendiri di rumah.


Bahan-Bahan

  • 150 gram gula aren, disisir
  • 1 liter santan kelapa
  • 100 gram jahe, dibakar lalu dimemarkan
  • 4 lembar daun pandan, disimpul
  • 2 batang serai, dimemarkan
  • 4 cm kayu manis
  • 1 sdm kopi bubuk

Cara Membuat

1. Rebus santan kelapa dengan api kecil.

2. Masukkan gula aren, jahe, serai, pandan, dan kayu manis ke dalam rebusan. Aduk rata.

3. Masak hingga mendidih.

4. Masukkan kopi bubuk. Matikan api. Aduk kembali hingga kopi tercampur rata.

5. Bajigur gula aren bisa langsung dinikmati selagi hangat.

Selamat mencoba!!

sumber : https://www.fimela.com/lifestyle/read/4002212/resep-bajigur-gula-aren

Rabu, 15 November 2023

Es Cendol Hijau

Ingin membuat minuman yang menyegarkan di siang hari? Membuat es cendol gula jawa bisa jadi pilihan untuk mengilangkan dahaga.





Yuk, cobain resepnya berikut ini.

Bahan:

  • 1 buah alpukat
  • Cendol hijau
  • Nata de coco
  • Kelapa muda (disesuaikan dengan selera)
  • Tape singkong

Kuah santan:

  • 1 bks santan instan (65 ml)
  • 300 ml air
  • 1 lbr daun pandan

Sirup gula merah:

  • 150 gr gula merah, sisir
  • 3 sdm gula pasir
  • 300 ml air
Langkah - langkah :
  1. Rebus semua bahan santan hingga matang.
  2. Rebus semua bahan gula merah hingga mendidih. Kemudian matikan api.
  3. Susu es cendil saru per satu dalam gelas/ mangkuk, lalu tuangkan sirup gula merah dan santan.
  4. Tambahkan es batu sesuai selera.
  5. Es cendol siap dinikmati.

Rabu, 08 November 2023

Resep Es Coklat Lumut

 

Resep Es Lumut Coklat Kekinian




Cuaca panas dan udara gerah pasti bawaannya ingin minum yang segar-segar. Jika suka dengan minuman manis, coba buat sendiri es lumut coklat di rumah. Cara membuatnya gampang anget dan bahan-bahannya mudah didapat. Ini dia cara membuat es lumut kekinian yang enak di rumah. Cocok juga dijadikan ide jualan, karena anak-anak pasti suka.

Bahan:

  • 15 gram nutrijell coklat (1 bungkus reguler)
  • 1 sachet susu milo
  • 4 sdm gula pasir
  • 700 ml air
  • 200 ml susu cair putih
  • 1/2 kaleng kental manis
  • 1 bongkah es batu
  1. Masukkan nutrijell coklat, susu milo dan gula ke dalam panci. Tuang 700 ml air, aduk rata hingga larut.
  2. Panaskan api dan masak hingga mengental, angkat.
  3. Siapkan es batu di dalam wadah mangkuk besar. Tuang setiap satu sendok sayur jelly cair ke atas es batu hingga habis. Setelah itu aduk merata agar jelly hancur dan mencari lebih kecil-kecil. Sisihkan.
  4. Tuang susu dan kental manis, aduk rata. Jika kurang cair, boleh tambahkan es batu. Aduk rata.

Sajikan es lumut coklat selagi dingin. Boleh disimpan dulu di dalam kulkas agar lebih segar.

4 Teknik Dasar Bola Voli yang Wajib kamu Kuasai !

Bola voli adalah salah satu olahraga yang paling populer di dunia. Olahraga ini dimainkan oleh dua tim yang masing-masing terdiri dari enam...